Sabtu, 20 Maret 2010

memberi dengan ikhlas

Sering kita mendengar
" memberilah dengan ikhlas"

Suatu kalimat yang begitu simple tetapi sangat sulit dilakukan. Jarang sekali saya melihat orang yang memberi dengan tulus, dengan apa adanya tanpa mengharapkan imbalan.

Kenapa saya menulis "memberi dengan ikhlas" karena tadi pagi saya mendapat sms dari kerabat saya

krabat : chika boleh minta bantuan?
saya : bantuan apa?
krabat : aku mw minjam uang untuk bla..bla..bla..
saya : mw brp?
krabat : terserah brp az..
saya : 50rb cukup?
krabat : sebenarnya aku mw pinjam 800rb
saya : maaf ga pny uang sebanyak itu, 200rb ada. Mw?
krabat : okelah, klo ada lebih tambahin ya..

" hey krabat saya tu masih ngemis sama mama ku, enak bgt kamu minta2. Tp setelah mendengar ceitanya panjang lebar dan akhirnya mengetuk pintu hati saya dan mengikhlaskan 200rb itu"

Setelah itu saya berpikir ikhlaskah saya memberi itu?

Setelah saya renungi ternyata saya tidak ikhlas memberinya, saya mulai tidak percaya dengan alasan - alasan yang diberikannya, saya mulai merenungi hari - hari bersama kerabat saya, dan saya semakin tidak percaya. Saya ajak chatting dia di FB dan dia pun berhasil meyakinkan saya untuk percaya kepadanya untuk kedua kalinya.Setelah itu keraguan pun kembali kepada saya.

Apa yang saya lakukan?
Setelah keraguan itu saya berdoa untuk meminta kebijaksanaan. Dalam doa saya meminta untuk mengikhlaskan uang 200rb itu, bisa memberi dengan tulus tanpa berpikir mengguna- kan logika tetapi berusaha melihat dengan hati. Karena hati/perasaan sangat peka dengan sekitar.

200rb aja kok susah banget ikhlasinnya?

hey 200rb itu uang!! Seperti yang saya bilang tadi saya aja masih ngemis sama ortu kok bisa - bisanya dia berani minta 800rb dengan saya. Walaupun alasan pertamanya saya ga mau dia bersenang - senang dengan uang yang saya kasih itu.

Pernah nonoton reality show minta tolong ga?
"minta tolong" sebuah acara reality show oleh televisi swasta. Dari film ini
saya menyimpulkan teryata orang menengah kebawah lebih mengikhlaskan uangnya daripadi orang menengah bahkan keatas. Orang menengah kebawah lebih care kepada orang - orang sekelilingnya walaupun banyak juga yang cuek bebek.


Setelah membaca cerita diatas mudah - mudahan dapat diambil sebuah kesimpulan, walaupun tulisan masih berantakan, sebagai pemula saya merasa lebih baik dengan tulisan ini. Semoga bisa dapat memberi dengan ikhlas ya??

Rabu, 10 Maret 2010

cinta

siapa yang tidak pernah meraskan cinta??

Cinta dapat dirasakan dari orang – orang di sekeliling kita, dari keluarga, sahabat, bahkan kekasih kita,

Orang yang merasa tidak memiliki cinta adalah orang yang tidak bisa membuka dirinya akan cinta,tidak peka dengan sekeliling, dan bersembunyi dalam kehampaan, ketakutannya sendiri.

Ketika cinta itu datang ( cinta dengan lawan jenis) hidup ini terasa lebih berwarna,dan bergairah. Aura wajah selalu memancarkan rona kebahagiaan, kerut di wajah memudar dengan sendirinya, senyum mengembang tak bisa mengatup.

Sungguh indah cinta itu..

CINTA yang membuat orang lupa akan dirinya..

tapi ingatlah !! jangan bermain – main dengan cinta..

cinta itu surga dan dapat berubah menjadi neraka dalam sekejap..

jangan samakan cinta dengan nafsu, karena itu akan mencoreng nama CINTA

hargailah cinta seperti kamu cinta dengan dirimu ^^

Sabtu, 27 Februari 2010

ikuti jejak orang sukses

Pelajaran hari ini adalah mengikuti jejak orang - orang sukses :D
orang sukses yang ingin ku ikuti adalah teneneng jreng,,, jrengg..
mereka adalah
anne ahira dan dini shanti
plok..plok.. mereka berdua membuat aku
pinggiiin banget belajar internet marketing.. hohohoo
sankin kepinginnya sampai aku bermimppi akan melanjutkan S2 ku didunia
marketing.. ( pasti bisa ). Padahal aku baru aja masuk kuliah bulan lau :P
sekarang aku lagi asyik - asyiknya bergabung bersama dBC Network,, semuanya
ku pelajari sampai aku lupa mempraktekkan ya (hihii malu deh)tapi sumpah deh
( sumpeh demi apa lo hihii ) banyk banget yang aku dapat dari group itu,
dari belajar membuat blog (spt yg lo baca ini :P) sampai cara terjun langung
dalam berpromosi tentunya secara online, dan dan masih banyak lagi deh keuntungan nya yang tak dapat diungkapkan melalui kata - kata (lebay:on)

kalau mau gabung klik disini jangan yang sono...

Jumat, 26 Februari 2010

aku dan kau

kata orang aku lebih hebat dari kamu.. tapi bagiku aku biasa - biasa saja. Aku sama seperti kamu. Kita sama - sama makan nasi, dari keluarga yang sama, belajar dari guru yang sama, tapi kenapa kita berbeda..

YUP!! Cara kita berbeda...
Saat kamu tidur aku sedang belajar, saat kamu bersenang - senang aku sibuk dengan apa yang ku geluti, saat kamu puas dengan yang kamu dapatkan aku terus meraih dan berusaha untuk mendapat yang lebih dari itu. Karena aku berusaha melakukan lebih dari apa yang kau lakukan.

Aku melakukan 2x bahkan 5x lipat dari yang kau lakukan. Taukah kau?? terkadang aku iri dengan mu. Aku iri karena kau lebih dapat menerima keadaan, dapat berbicara secara luwes. Sedangkan aku!! AKU hanya asyik dengan dunia ku sendiri. Aku hanya bisa mengekspresikan diriku lewat tulisan ini.

Aku dan kamu tentunya orang HEBAT. Bukan cuma aku tetapi kamu juga! kita mempunyai ciri khas tersendiri, dan prinsip yang berbeda. Dengan perbedaan itu aku dan kamu saling melengkapi dan saling membantu. YOU CAN DO IT!!

Rabu, 24 Februari 2010

Mimpi..

Aku kamu dan setiap orang pasti punya MIMPI. Mimpi yang akan membuat aku dan kamu terus berjuang mencapainya. Tidak ada mimpi yang akan tercapai bila aku, kamu hanya diam menunggu dan tidak berbuat apapun untuk meraihnya.

Aku sering berpikir apa mimpiku? Apakah yang kulakukan telah sesuai dengan mimpiku? Bagaimana aku meraih mimpi itu? Sudahkah aku melakukan yang terbaik? Inikah mimpiku sesungguhnya? dan beribu - ribu pertanyaan yang masih terselumbung dalam hati.

semakin banyak keraguan dalam hati itu semakin ragu aku meraih mimpi itu. Mimpi yang telah ku genggam dengan erat dalam sekejab hilang dengan "keraguan". Jangan pernah ragu dalam meraih mimpi, keraguan membuat aku, kamu tidak percaya diri.

Setelah kamu gagal dalam meraih mimpi itu "jangan pernah menyerah atau melepasnya, tapi peluk dan letakkan mimpi itu di kapala" terus lah berjuang try, try, and try karena kita mempunyai mimpi. Mimpi yang HARUS di capai!!! selama aku, kamu masih bisa bernafas raihlah dan gapailah mimpi itu sampai kegagalan yang ke 99999 x
orang yang gagal adalah orang yang telah maju satu langkah dari orang yang diam dan tidak berbuat apa - apa.

Apapun mimpi aku dan kamu, mimpi itu harus dicapai dengan pengorbanan, keikhlasan, kerja keras, dan tentunya berserah kepada Tuhan. Believe it!!

Kamis, 11 Februari 2010

12 02 2010

Hari ini kepincut buat blog hehee.. tergoda melihat teman - teman punya blog sendiri.. Akhirnya diputuskanlah untuk membuat blog ini :). Judulnya aja sudah DIARY tentunya blog ini berisi hal - hal tentang hidup, pengalaman pribadi, inspirasi, dan bakat - bakat yang terpendam sang penulis. uhh mau ngomong apanya kok rasanya seneng baget punya blog ( lebay : on ) hahaa.. karena ini blog pertamaku, aku ucapin selamat deh yang sudah baca blog ini. huaahaghag